serba serbi lensa kontak

Lensa kontak adalah lensa plastik tipis yang dipakai menempel pada kornea mata. Lensa kontak memiliki fungsi yang sama dengan kacamata, yaitu mengoreksi kelainan refraksi, kelainan akomodasi, terapi dan kosmetik.
  • Jenis-jenis LENSA KONTAK
  • 1. Hard Contact Lens atau Lensa Kontak Keras
  • 2. Soft Contact Lens atau Lensa Kontak Lunak
  • 3. Rigid Gas Permeable (RGP) Lens
Saat ini lensa kontak lunak dan RGP yang lebih sering dipakai dengan alasan faktor keamanan dan kenyamanan. Lensa kontak RGP bersifat mudah dilalui oksigen sehingga kornea dapat berfungsi dengan baik. Pada lensa kontak RGP, oksigen bukan hanya didapat pada saat mata berkedip, tapi juga dari udara bebas yang dapat melalui lensa untuk mencapai kornea. Hal ini menyebabkan lensa kontak RGP lebih nyaman dipakai dalam waktu yang lama. Lensa kontak lunak tersedia untuk pemakaian jangka panjang dan pemakaian harian. Kedua jenis lensa kontak lunak ini memiliki kadar lalu oksigen (kemampuan dilalui oksigen) yang berbeda sesuai dengan bahan, kadar air, disain dan ketebalannya. Pemakaian lensa kontak pada awalnya mungkin terasa kurang nyaman dan memerlukan waktu penyesuaian. Jenis lensa kontak lunak hanya membutuhkan waktu beberapa hari untuk penyesuaian, sedangkan lensa kontak RGP memerlukan masa penyesuaian 2-4 minggu. Dalam masa penyesuaian, pasien mungkin agak terganggu dengan adanya rasa mengganjal karena lensa tersebut dirasakan seperti benda asing oleh mata. Perasaan tersebut akan hilang setelah beradaptasi.Pasien dengan mata kering akan lebih sulit beradaptasi bila memakai lensa kontak.

Eksperimen pembuatan soft contact lens baru dilakukan pada akhir - akhir tahun 1950 dengan menggunakan hydroxyethyl methacrylate (HEMA), yaitu sejenis bahan polymer yang dapat mengandung air, yang dibuat oleh Dr. Drahoslav Lim. Bahan ini terus dikembangkan dan masih digunakan sebagai bahan softlens hingga masa sekarang ini....

lensa kontak (temasuk softlens) yang dipakai sebenarnya tidak benar-benar menempel pada kornea, tapi mengambang pada air mata yang melapisi kornea. Lapisan air mata ini terbentuk/terbarui setiap kali mata berkedip. softlens disebut terpasang secara ideal jika masih dapat bergeser sejauh ±1 mm setiap kali mata berke...dip.... Ini untuk memberi kesempatan perbaruan lapisan air mata.

Jika softlens berkadar air rendah dipakai pada mata yang cenderung berlebih air matanya, akan dapat terjadi kondisi soflen yang terlalu longgar sehingga gerakannya berlebihan dan mudah terlepas. Jika softlens yang berkadar air tinggi dipakai pada mata yang cenderung kurang air matanya, akan dapat terjadi kondisi softle...ns yang terlalu ketat. Ini dapat menyebabkan kornea kekurangan oksigen (hypoxia) dan menyebabkan munculnya pembuluh darah pada kornea .

softlens yang diinformasikan memiliki kadar air lebih tinggi, tentunya memiliki pori-pori yang akan menyerap cairan lebih banyak dari pada softlens berkadar air lebih rendah. Jadi, jika softlens tersebut diletakkan di mata pemakai, softlens berkadar air lebih tinggi akan menyerap air mata lebih banyak dari pada sof...tlens berkadar air rendah. jadi softlens yg kadar air tinggi tidak menjamin kenyamanan .

  • Memilih LENSA KONTAK
  • Lensa kontak RGP memberikan penglihatan lebih tajam, mudah dirawat
  • dan dibersihkan, masa pakai lebih lama, mampu mengoreksi astigmatisme yaitu kelainan refraksi yang disebabkan oleh ketidakteraturan kelengkungan permukaan kornea. Namun lensa kontak RGP tidak senyaman lensa kontak lunak dan memerlukan adaptasi lebih lama.
  • Lensa kontak lunak lebih nyaman dipakai dan masa adaptasinya lebih singkat. Lebih kecil kemungkinan akan terlepas sewaktu melakukan aktifitas yang berlebihan dibanding RGP.
Untuk menentukan jenis lensa kontak yang terbaik diperlukan pemeriksaan lengkap dan konsultasi dengan dokter spesialis mata. Pemilihan jenis lensa kontak juga dipengaruhi oleh gaya hidup pasien. Perlu diingat bahwa lensa kontak yang terbaik adalah lensa kontak yang cocok dengan Anda.
  • Kandidat Pemakai LENSA KONTAK
Tidak semua orang cocok memakai lensa kontak. Lensa kontak tidak dianjurkan pada pasien dengan riwayat :
  • • infeksi mata berulang dan alergi
  • mata kering (produksi air mata sedikit)
  • • bekerja di lingkungan berdebu atau kotor
  • • membutuhkan koreksi lensa prisma
  • Memakai dan melepaskan lensa kontak anda

Bila anda pertama kali memakai lensa kontak, pemeriksa mata anda akan memperagakan kepada anda bagaimana memasang lensa kontak, lalu anda harus mempraktekanya sebentar, jangan gugup jika anda mendapat kesulitan pada waktu pertama – tama mencoba memakai sendiri lensa kontak. Anda akan menguasai dalam waktu yang singkat. Berikut ini merupakan petunjuk pemakaian lensa lensa kontak.

Cara memasang lensa kontak.
  • cuci tangan anda dengan sabun lembut.
  • Pastikan sudah bebas dari lotion, deodoran, atau parfum yang bisa merusak lensa anda atau membuatnya tidk nyaman.
  • Keringkan tangan anda seluruhnya, lensa lunak bisa mendatar jika jari anda basah.
  • Jika anda mengerjakanya dekat bak cuci, tutup pembuanganya.
  • Keluarkan satu lensa dari tempatnya.
  • Periksa lensa dengan teliti untuk memastikan terhindar dari sobek, endapan, atau kotoran.
  • Jika anda melihat keganjilan, letakan lensa pada ujung jari telunjuk anda dengan lengkungan menghadap ke atas.
  • Untuk memasang lensa kontak lunak, tarik kebawah kelopak mata dengan jari tengah anda.
  • Mata melihat keatas hingga bagian putih mata anda terlihat.
  • Letakan lensa kontak perlahan pada bagian putih mata anda.
  • Jauhkan jari anda dan biarkan lensa didalam kelopak mata.
  • Kedipkan mata, dan lensa akan menuju kornea mata anda dengan sendirinya.
Cara melepas lensa kontak.
  • Cuci tangan anda.
  • Keringkan seluruh tangan anda.
  • Jika mata anda kering, sebelum anda melepaskanya teteskan mata anda dengan cairan lensa lubricant.
  • Gerakan lensa kebawah menuju bagian putih anda dengan jari.Tekan lensa dengan lembut dengan ibu jari dan telunjuk, dan angkat arahkan keluar dari mata anda.
Menyimpan lensa Kontak.
  • Letakan lensa kontak ditelapak tangan lalu beri 2 sampai 3 tetes solution ( cairan pemebrsih khusus lensa kontak ), kemudian gosok dengan ujung jari telunjuk (searah) Bilas lensa kontak tersebut dengan solution.
  • Rendam lensa kontak pada tempat lensa kontak dengan solution sesuai dengan aturan yang dianjurkan produsen solution atau praktisi optik anda.
  • Jika lensa kontak ingin digunakan bilas terlebih dahulu,lalu bersihkan tempat lensa dengan solution setelah itu keringkan.
  • Setelah pemakain 2 minggu rendam lensa kontak dengan menggunakan tablet sesuai dengan ketentuan yang dianjurkan, hal ini berguna untuk membersihkan deposit protein yang sulit dibersihkan
Sumber : Exoticon

0 komentar:

Posting Komentar

Share/Bookmark

MENGENAL LEBIH JAUH TENTANG OPTIK METRO

MENGENAL LEBIH JAUH TENTANG OPTIK METRO
klik gambar

artikel Populer

my favorit song